Musyawarah Komisariat Justitia GMKI Cabang Manado Terlaksana, Nelson Gulo Mengambil Alih Kursi Ketua Komisariat

  • Bagikan
Dokumentasi Kegiatan Musyawarah Komisariat GMKI Manado Komisariat Justitia

actadiurna.id – Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Cabang Manado Komisariat Justitia sukses menggelar Musyawarah Komisariat (Muskom) di Student Center GMKI Cabang Manado , Sabtu (14/01/2023) – Minggu (15/01/2023)

Dalam musyawarah tahun 2023 ini terpilih Ketua dan Sekretaris Komisariat Baru Periode 2023-2024 yaitu Nelson Gulo (Ketua Komisariat) dan Aiko Mokalu (Sekretaris Komisariat).

Nelson mengungkapkan perasaannya tidak percaya terpilih sebagai Ketua Komisariat tetapi juga merasa bersyukur.

“Kita sih merasa tak percaya dan bersyukur,” ungkapnya.

Untuk kedepan dalam kepengurusannya Nelson Gulo berencana untuk membuat pengkaderan yang terstruktur dengan pola kreatif dan kekeluargaan.

“Pengkaderan yang terstruktur dengan pola kreatif dan kekeluargaan untuk menciptakan kader-kader pemimpin kedepan yang siap di tiga Medan layan,” ucap mahasiswa angkatan 2019 itu.

Ketua Komisariat terpilih itu juga berharap agar para pengurus Komisariat Justitia nantinya menjadi teladan bagi semua kader.

“Harapan saya para pengurus komisariat justitia nantinya menjadi teladan bagi semua kader kader gemeinschaft dan dapat menjaga nilai-nilai gerakan dan amsal GMKI,” harapnya.

Selain itu Demisioner Ketua Komisariat Periode 2021-2022 Gamaliel Kristian Lapod S.H mengatakan bahwa kedepan banyak sekali pekerjaan rumah yang harus di selesaikan.

“Ya tentu harapan kedepan tentu banyak sekali pekerjaan rumah yang harus diselesaikan baik segi kekeluargaan,pengkaderan maupun pelayanan di tiga medan layan (gereja,masyarakat,dan perguruan tinggi),” ungkap Gamaliel.

Ia juga berkata pekerjaan rumah sangat penting dalam satu organisasi.

“Dan itu sangat penting dalam satu organisasi bagaimana dari situlah cikalbakal pemimpin-pemimpin akan terlahir dan jadikanlah justitia sebagai rumah biru perjuangan agar kader-kader mampu dibentuk, dibina serta terproses,” ujarnya.

Gamaliel juga memberikan pesan bagi teman-teman pengurus agar dapat tanamkan jiwa melayani dan tanggung jawab karna kalau sudah berani memulai berarti harus berani juga menyelesaikan dengan tidak berorientasi pada jabatan.

“Pesan kedepan buat teman-teman pengurus tanamkan jiwa melayani dan tanggung jawab dan kalau sudah berani memulai berarti harus berani juga menyelesaikan kemudian melayani,” harap Gamaliel selaku demisioner ketua komisariat justitia.

Terakhir ia menyampaikan dengan tidak berorientasi pada jabatan semua pengurus harus bisa berproses.

“jangan pernah berorientasi dijabatan tapi bagaimana teman-teman bisa berproses didalam satu kepengurusan dan ada satu hal yang paling penting dimana jangan pernah tanyakan apa organisasi berikan ke kita tapi apa yang kita berikan ke organisasi,” tutup Gamaliel.

Diketahui Musyawarah komisariat justitia tahun ini dihadiri sekitaran 165 kader dan dihadiri juga senior-senior beserta Badan Pengurus Cabang GMKI Manado dalam hal ini Ketua Bidang Organisasi Data dan Inventaris, Ketua Bidang Aksi dan Pelayanan serta Sekretaris Fungsional gereja.

 

 

Reporter : Elis Batahari

Redaktur : Silvia Manahampi

  • Bagikan